Sistem Informasi Nilai Akademik Siswa Berbasis Web di SDN Keroncong 3 Tangerang

Pramana Anwas Panchadria, Arni Retno Mariana, Fitriatul Akidah

Abstract


Teknologi informasi dan komunikasi memang tidak dapat dipisahkan dan perpaduan keduanya semakin meningkat dengan hadirnya internet dalam memperoleh informasi dan melakukan komunikasi dikalangan masyarakat, bahkan sekolah–sekolah juga sudah menerapkan teknologi informasi ini untuk meningkatkan dan mengembangkan kinerja guru dan pembelajaran bagi para siswa. Adapun nilai akademik siswa adalah data yang sangat penting untuk sekolah, siswa terutama untuk orangtua siswa karena itu merupakan nilai acuan dari hasil belajar anak mereka selama disekolah. Salah satunya di SDN Keroncong 3 Tangerang, sistem pengolahan nilai akademik siswa saat ini masih menggunakan cara manual seperti, wali kelas mengelola nilai siswa dari guru untuk semua mata pelajaran serta pada proses pengolahan nilai siswa masih kurang efektif, penggunaan kertas yang jumlahnya banyak dan adanya kesalahan dalam mengelola data nilai siswa serta proses pengolahan nilai untuk pengisian pada rapor siswa masih memerlukan waktu yang cukup lama. Oleh karena itu, penulis tertarik untuk melakukan penelitian. Dalam penelitian ini dibangun sebuah sistem yang lebih baik dalam proses pengolahan nilai akademik siswa yang bermanfaat untuk membantu, mempercepat dan mempermudah proses penilaian siswa. Perancangan sistem informasi nilai akademik siswa yang berbasis web ini menggunakan metode PHP (Page Hypertext Prepocessor) untuk membantu proses penilaian menjadi lebih cepat, tepat dan akurat; kemudian UML (Unified Modeling Languange) untuk menggambarkan rancangan sistem yang berjalan dan dibantu dengan MySQL (My Structure Query Language) sebagai database pendukungnya

Keywords


Sistem Informasi, Data Nilai, Web, PHP, MySQL

Full Text:

PDF

References


H. A. Rusdiana dan M. Irfan. Sistem Informasi Manajemen. Bandung: CV Pustaka Setia, 2014.

D. Sunyoto. Sistem Informasi Manajemen Perspektif Organisasi. Jakarta: CAPS (Center Of Academic Publishing Service), 2014.

K. Budiyono. Pendidikan Pancasila Untuk Perguruan Tinggi. Bandung: Alfabeta, 2016.

R. S. Pauline. Rekayasa Perangkat Lunak Terstruktur dan Berorientasi Objek Sistem Informasi Monitoring Prestasi Akademik dan Aktifitas Siswa Sekolah Dasar Berbasis Web. ISSN : 2088 – 1762 Vol. 3 No. 2 / September 2013.

F. Marisa. Web Programming (Client Side And Server Side) Untuk Membangun Portal. Yogyakarta: Deepublish, 2017.

Supono dan V. Putratama. Pemrograman Web dengan Menggunakan PHP dan Framework Codeigniter. Yogyakarta: Deepublish, 2016.

Ropianto, dkk. Algoritma & Pemprograman. Yogyakarta: Deepublish, 2018.




DOI: http://dx.doi.org/10.38101/ajcsr.v2i1.271

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

Academic Journal of Computer Science Research

Organized by: Research Center and Community Development
Published by: Institut Teknologi dan Bisnis Bina Sarana Global
Jl. Aria Santika No.43A, Margasari, Kec. Karawaci, Kota Tangerang, Banten 15114
Phone. +62 552 2727
Email: lppm@global.ac.id

INDEXED BY:

   


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License..
Based on a work at https://journal.global.ac.id/index.php/AJCSR/index.